Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pj Bupati Lamandau Ajak Warga Teladani Nabi Muhammad SAW

  • Oleh Hendi Nurfalah
  • 17 Oktober 2023 - 20:40 WIB

BORNEONEWS, Nanga Bulik - Pj Bupati Lamandau Lilis Suriani kembali menghadiri Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 H di Masjid Baitul Huda Nanga Bulik yang diselenggarakan Panitia Hari Besar Islam (PHBI) Kabupaten Lamandau.

“Saya ucapkan terima kasih kepada PHBI Lamandau yang telah mengadakan Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW. Ini menjadi ajang silaturahmi kita, juga menjadi ajang peningkatan nilai-nilai religius agar menghasilkan karakter yang berakhlak mulia,” ucap Pj Bupati Lamandau, Lilis Suriani di Nanga Bulik, Selasa, 17 Oktober 2023.

Ia berharap, peringatan Maulid Nabi Muhammad yang diperingati setiap tahun, tidak hanya sekedar seremonial belaka, akan tetapi menjadikan peringatan Maulid Nabi tersebut sebagai bahan perenungan bagi umat muslim, khususnya di Kabupaten Lamandau.

“Mari kita renungkan, sudah sejauh mana kita bisa meneladani pribadi dan kehidupan Nabi Muhammad dalam kehidupan sehari-hari,” ujarnya.

Dalam kegiatan itu, Pj Bupati juga mengimbau kepada seluruh masyarakat di daerah setempat untuk tetap menjaga keamanan dan ketertiban menjelang Pemilu dan Pilkada serentak tahun 2024.

“Di tahun politik, mari sama-sama menjaga kondusifitas daerah. Jangan mudah terprovokasi dengan informasi yang dapat memecah belah persatuan dan keharmonisan di tengah masyarakat,” tandasnya. (HENDI NURFALAH/H)

Berita Terbaru