Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

4 Penyakit Ini Sebabkan Kematian Terbesar di Kotim

  • Oleh Dewi Patmalasari
  • 05 Mei 2024 - 07:21 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menyebut 4 penyakit yang menyebabkan kematian terbesar di daerah ini. 

"Data dari rumah sakit menunjukkan bahwa penyakit terbesar yang mengakibatkan meninggal itu ada stroke, hipertensi, gagal ginjal, dan diabetes," kata Kepala Dinkes Kotim Umar Kaderi, Minggu, 5 Mei 2024.

Sebenarnya 4 penyakit mematikan tersebut bisa dicegah agar tidak berkelanjutan jika rutin memeriksakan diri atau skrinning kesehatan ke Puskesmas tanpa menunggu sakit.

Transformasi kesehatan mengembalikan Puskesmas kepada dasar pelayanan kesehatan mengedepankan promotif dan preventif.

promotif adalah serangkaian kegiatan pelayanan kesehatan yang lebih mengutamakan kegiatan yang bersifat promosi kesehatan. Sedangkan preventif merupakan upaya pencegahan terhadap suatu masalah kesehatan atau penyakit.

Ia meminta masyarakat aktif melakukan skrinning kesehatan di Puskesmas agar penyakit-penyakit tersebut dapat dideteksi dini pada masyarakat. Agar pihaknya dapat melakukan antisipasi dan prediksi terhadap penyakit yang diderita. 

"Misalnya diabetes itu bisa kita lihat dengan alat lab sederhana di Puskesmas, akan terlihat potensi naiknya. Kita lakukan tindakan pengobatan jika naik dan kami anjurkan menjaga pola makan, pola istirahat dan olahraga ringan," ujarnya. 

Dengan demikian, penyakit bisa dicegah untuk berkelanjutan jika masyarakat aktif memeriksakan kesehatan di Puskesmas. (DEWI PATMALASARI/R)


TAGS:

Berita Terbaru