Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

FKDM Kapuas Berharap Sinergisi dengan Badan Kesbangpol Terus Ditingkatkan

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 05 Mei 2024 - 17:10 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM) Kabupaten Kapuas mengharapkan sinergi dengan Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) setempat dapat terus ditingkatkan

Hal itu disampaikan Wakil Ketua FKDM, Gatner Eka Tarung, selepas adanya pergantian Kepala Badan Kesbangpol Kapuas dari pejabat lama Marlina Kasyfiatie kepada Yunabut.

"Harapan kita ke depan karena kami adalah mitra kerja Pemkab Kapuas melalui Kesbangpol saya berharap dan kami meminta apa yang sudah terjalin bIk selama ini, dengan kaban (kepala badan) yang baru semoga lebih dinamis menghadapi tantangan tantangan ke depan," katanya, Minggu, 5 Mei 2024.

Menurut Gatner apa yang selama ini dilihat, nilai dan dipandang di Kabupaten Kapuas, diantaranya terkait kerukunan antar umat beragama sungguh baik, dan tidak ada permasalahan yang menimbulkan gejolak gejolak mengarah pada unsur pidana.

"Harapan kita, supaya bersinergi kembali kita memohon meningkatkan sinergi ke depan bersama mitra kerja dari Badan Kesbangpol," ucapnya.

Mitra kerja yang dimaksud, baik itu para tokoh politik, karena di sini ada partai politik maupun ormas-ormas yang lain menjadi semakin sinergis.

"Sehingga, kita dapat bersama-sama membangun dan memajukan Kabupaten Kapuas yang baik lagi ke depannya," harapnya. (DODI/Y)

Berita Terbaru