Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Latihan Fisik Dapat Meningkatkan Kebugaran Jasmani Calon Jamaah Haji

  • Oleh Ramadani
  • 04 Mei 2024 - 22:50 WIB

BORNEONEWS, Muara Teweh - Selain bantuan obat dan alat, peningkatan kebugaran jasmani bagi Calon Jamaah Haji (CJH) dapat dilakukan dengan latihan fisik secara teratur.

Kabid Kesmas Dinas Kesehatan Barito Utara Ina Yastika mengatakan, latihan fisik ini sebaiknya disesuaikan dengan kesenangan jemaah calon haji, seperti jalan kaki, jogging, senam aerobik (senam haji sehat, senam lansia, senam jantung sehat, senam diabetes melitus, senam asma, senam sehat bugar, dan senam kebugaran jasmani), serta latihan fisik lain misalnya berenang dan bersepeda.

Namun, jelas dia, perlu juga diperhatikan bahwa latihan fisik ini tidak boleh dilakukan secara sembarangan, harus disesuaikan dengan kemampuan masing-masing jemaah calon haji dan tidak berlebihan.

Lebih lanjut Ina yastika menjelaskan metode yang digunakan selama proses pengukuran kebugaran CJH Kabupaten Barito Utara tahun 2024 yaitu pendaftaran, pemeriksaan kesehatan, penentuan faktor risiko, rockport dilakukan dengan jalan cepat/jogging 1,6 KM (1.600M), Menggunakan lintasan datar sepanjang 1,6 KM di lingkungan komplek perkantoran Pemkab Kabupaten Barito Utara, dilakukan dengan semampunya dengan berjalan cepat atau berlari secara konstan.

“Output capaian kegiatan yang dilaksanakan ini untuk mewujudkan calon jamaah haji yang sehat, bugar, dan produktif serta mampu mengikuti urut-urutan prosesi ibadah haji di tanah suci. Peserta pengukuran kebugaran diikuti 145 orang CJH Kabupaten Barito Utara Tahun 2024,” kata dia.

Sementara, Kepala Kemenag Barito Utara melalui Kasi Bimas, Almubasir juga meminta kepada CJH Barito Utara agar dapat mengikuti kegiatan kebugaran ini dengan sebaik-baiknya, karena kegiatan ini sangat penting sekali untuk mengetahui dan mendeteksi resiko atau gejala-gejala penyakit yang dialami CJH.

“Kesehatan sangat penting untuk mendukung kita dalam melaksanakan ibadah haji nantinya di tanah suci Mekkah, sehingga kita dapat melaksanakan ibadah haji dengan lancar dan mendapatkan predikat haji yang mabrur dari Allah SWT..Aamiin,” kata Almubasir. (RAMADHANI/H)

Berita Terbaru