Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pemkab Kotim Upayakan Gedung Expo Berfungsi

  • Oleh Dewi Patmalasari
  • 17 April 2024 - 11:30 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kotawaringin Timur (Kotim) mengupayakan agar gedung expo yang berada di Jalan Tjilik Riwut, Sampit berfungsi. 

"Gedungnya (gedung expo) megah namun tidak terpelihara dan ada yang bocor ini nanti ke depan saya meminta Sekda agar konsultan menghitung yang sudah ada dan membuat DIDnya supaya kita lanjutkan," kata Bupati Kotim Halikinnor, Rabu, 17 April 2024.

Gedung expo bangunan megah yang berdiri bersebelahan dengan Gedung Voli indor dan lapangan memanah tersebut terbengkalai. Banyak atap bocor dan berlumut. Akses pintu masuk dari Jalan Tjilik Riwut pun belum terbuka karena kendala pembebasan lahan.

Dirinya berupaya gedung megah tersebut bermanfaatkan karena telah menelan puluhan miliar dana APBD.

Ia berencana memasang kanopi pada kanan kiri gedung agar menciptakan ruang lebih besar sehingga memiliki ruang indoor dan outdoor. 

"Hanya kendala tanah di depan belum diganti rugi karena ada permasalahan pemilik ahli waris. Kita cari teknisnya bagaimana, akan kita maksimalkan agar tidak mubazir dan dimanfaatkan dengan maksimal," tandasnya. (DEWI PATMALASARI/y)

Berita Terbaru